Pengiriman barang menggunakan jasa ekspedisi sudah semakin umum dilakukan dalam dunia shipping. Para penjual biasanya mengirimkan barang setiap hari untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan. Hal inilah yang menjadikan industri logistik dan ekspedisi kian banyak dibutuhkan saat ini.
Namun, selama pengiriman barang, kita kerap cemas jika terjadi kerusakan atau bahkan barang malah tertukar. Hal seperti itu tidak bisa begitu saja menjadi kesalahan perusahaan jasa pengiriman, karena tanggung jawab mereka hanyalah mengirimkan barang sampai ke lokasi tujuan saja.
Nah, di sinilah perlu adanya pihak ketiga yang akan menanggung kerusakan seperti itu. sederhananya, pelanggan membutuhkan asuransi atau jaminan pengiriman barang yang dapat melindungi paket mereka.
Kabar baiknya adalah bahwa mengasuransikan barang dapat melindungi nilai barang yang dikirimkan dari potensi kerugian. Misalnya terjadi saat transit selama pengiriman udara, laut, dan darat.
Tidak jarang, pengirim salah memahami bagaimana pertanggungjawaban jika terjadi kehilangan atau kerusakan pada barang mereka. Untuk menjernihkan kebingungan ini, kami di sini akan menjelaskan informasi asuransi pengiriman barang dan bagaimana hal itu dapat membantu mengurangi risiko selama pengiriman.
Pentingnya Asuransi Pengiriman Barang
Kamu pasti pernah berpikir jika membeli suatu produk di e-commerce dan apabila terjadi kerusakan pada barang, maka yang harus bertanggung jawab adalah pihak e-commerce atau jasa pengiriman.
Namun, asumsi itu keliru. Sebenarnya, jasa pengiriman tidak punya tanggung jawab untuk menanggung risiko tersebut. Jadi, beberapa e-commerce sudah mulai bekerja sama dengan sejumlah pihak asuransi untuk mengantisipasi hal tersebut.
Permasalahan seperti kehilangan, kerusakan, dan kerugian pelanggan akan ditanggung sepenuhnya oleh jasa asuransi yang direkomendasikan.
Nah, jika kamu hendak mengirimkan barang yang mungkin berisiko kerusakan selama perjalanan, sebaiknya lakukan packing barang dengan cara benar. Kemudian, asuransikan pengiriman barang tersebut kepada jasa asuransi yang direkomendasikan oleh jasa pengiriman itu.
Kita pahami bahwa tidak ada yang benar-benar dapat menjamin bahwa barang yang dikirimkan lewat ekspedisi akan selamat sampai tujuan. Terlebih jika tidak mengetahui kondisi dan risiko di perjalanan. Untuk itulah pentingnya antisipasi dengan menggunakan asuransi pengiriman.
Kebanyakan orang juga kadang menyalahkan kurir apabila produk yang diterima tidak sesuai dengan yang dipesan. Di sisi lain, pihak kurir sebenarnya bertanggung jawab terhadap hal itu. mereka hanya mengantarkan barang dari agen ke alamat pelanggan saja.
Apabila ada kendala atau ketidaksesuaian, komunikasikan kepada pihak penjual atau e-commerce. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengklaim hal ini. tentunya menyesuaikan dengan cara masing-masing jasa pengiriman dan asuransi untuk menghitung berapa biaya pertanggungan terhadap suatu barang dengan biaya admin yang dibebankan.
Pihak asuransi juga perlu mengetahui berapa nilai barang tersebut. Dengan demikian, biaya klaim yang diberikan juga akan sesuai dengan harga barang.
Demikianlah uraian mengenai seluk beluk asuransi pengiriman barang dan manfaatnya. Sekarang, kamu sudah mengetahui betapa pentingnya asuransi dalam pengiriman barang.